Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah Australia, telah membeli lahan dengan luas 10 hektar di Narre Warren East di Melbourne.
Di lokasi ini rencananya akan dibangun sekolah bernama Muhammadiyah Australia Islamic School (MAIS) yang akan dibuka pada tahun 2019.
Laboratory School Muhammadiyah
Pembelian lahan tersebut secara resmi dilakukan pada 25 Mei 2017, namun proses pencarian tanahnya memakan waktu lebih dari 2 tahun, dikarenakan ketatnya peraturan di Australia untuk tanah yang bisa dijadikan sekolah.
Desain sekolah akan melibatkan arsitek profesional dan juga ahli tata kota, dengan memperhatikan kebutuhan siswa-siswi untuk taman kanak-kanak (preparation) sampai dengan Kelas 12. Sekolah ini akan menjadi sekolah Muhammadiyah pertama di luar negeri untuk pendidikan formal dasar dan menengah.
Mengenai sasaran murid yang akan bersekolah di sana, akan merangkul seluruh umat Islam Melbourne terutama yang tinggal di bagian selatan Melbourne. Jadi bukan hanya murid-murid asal Indonesia, tetapi juga dari negara lain.
Salah satu ide dalam pendirian sekolah Muhamadiyah di Melbourne ini adalah sekolah tersebut akan dijadikan “laboratory school”. Dimana sekolah ini akan menjadi pilot project untuk memadukan keunggulan sistem pendidikan Islam yang sudah diterapkan Muhammadiyah di Indonesia dengan keunggulan sistem pendidikan Australia.
Sebagai catatan, pada saat ini jumlah institusi pendidikan yang dikelola Muhammadiyah di Indonesia telah berjumlah 10.381. Institusi ini meliputi TK, SD, SMP, SMA, pondok pesantren dan perguruan tinggi (Sumber : sangpencerah.id).